Taufik My

ABSTRAK
Sumber daya alam merupakan semua kekayaan baik berupa benda mati maupun benda
hidup yang berada di bumi dan dapat dimanfaatkan untuk memenuhi kebutuhan manusia.
Sumber daya alam dapat dibedakan menjadi dua macam, yaitu:
  1. Sumber daya alam yang dapat diperbaharui
  2. Sumber daya alam yang tidak dapat diperbaharui
Sumber daya alam yang akan habis terpakai karena tidak dapat dibuat baru secara cepat, melainkan proses pembentukannya memerlukan waktu jutaan tahun untuk menjadi sumber daya alam tersebut atau yang disebut dengan sumber daya alam yang tidak dapat diperbaharui. Sedangkan Sumber daya alam yang tidak akan habis bila terus-menerus digunakan, karena masih bias diusahakan agar tetap ada dan selalu tersedia adalah sumber daya alam yang dapat diperbaharui.
Lingkungan akan baik tergantung orang yang ada disekitarnya merawat dengan baik. Baik buruknya suatu daerah adalah penduduk yang mendiami daerah tersebut.

 

BAB I
PENDAHULUAN
Seperti kita ketahui bumi diciptakan oleh Allah SWT sejak berjuta-juta tahun yang lalu sebelum ada kehidupan manusia dipermukaan bumi. Manusia sebagai makluk sosial yang selalu tidak puas dengan apa yang telah didapatkan mereka selalu mencoba mencari hal-hal yang lebih mudah untuk menghasilkan sesuatu, untuk kepuasan dirinya sendiri tanpa berfikir efek samping dari kegiatan tersebut. Mungkin hanya kalau ada bencana mereka sadar dengan apa yang teah mereka lakukan, tapi sayangnya setelah bencana berlalu aktifitas kembali berlanjut seperti semula bahkan lebih dari itu.
Manusia merupakan komponen lingkungan alam yang bersama-sama dengan komponen alam lainnya, hidup bersama dan mengelola lingkungan dunia. Karena manusia adalah makhluk yang memiliki akal dan pikiran, peranannya dalam mengelola lingkungan sangat besar. Mengamati dari berbagai bencana yang terjadi akhir-akhir ini di tanah air, harusnya kita menyadari pentingnya merawat kelestarian dan kondisi alam, sebagai contoh penghijauan, pemupukan, penanaman kembali hutan yang gundul, dan membuat resapan-resapan air di perkotaan, guna mengatasi bencana di kemudian hari.
Mempelajari tentang lingkungan, berati mempelajari tentang segala aspek dan apa-apa yang ada di alam Selain dari itu, berkurangnya kepedulian masyarakat terhadap menjaga alam juga menyebabkan kondisi lingkungan disekitarnya menjadi tidak nyaman, karena kondisi lingkungan tersa nyaman tergantung kita menjaganya. Buat apa banyak selogan “Jagalah Hutan Kita” tapi masih banyak yang melakukan ilegal loging.
BAB II
PEMBAHASAN
Pengertian Sumber Daya Alam
1. Sumber Daya Alam
Sumber Daya Alam adalah semua kekayaan alam baik berupa benda mati maupun benda hidup yang berada di alam atau bumi yang dapat dimanfaatkan untuk memenuhi kebutuhan manusia. Oleh karena itu, nilai sumber daya alam ditentukan oleh nilai kegunaannya bagi manusia, misalnya lahan yang subur dapat dijadikan daerah pertanian potensial sehingga merupakan sumber daya alam yang tinggi nilainya.
2. Pengelolaan Sumber Daya Alam
Beberapa sumber daya alam dapat dimanfaatkan dengan berbagai cara yang diklasifikasikan sebagai berikut:
  1. Berdasarkan Badian atau Bentuk yang Dapat Dimanfaatkan
Sumber daya alam diklasifikasikan menjadi lima, yaitu sebagai berikut:
1). Sumber Daya Materi, yaitu sumber daya alam apabila dimanfaatkan adalah materi sumber daya alam. Contoh: Mineral magnetit, hematite, limonitit dan pasir. Kuarsa dapat dilebur menjadi biji besi (baja) yang digunakan untuk memenuhi kebutuhan manusia, diantaranya bahan kendaraan, alat rumah tangga dan sebagainya.
2). Sumber Daya Alam Hayati, yaitu sumber daya alam yang terdiri dari mahluk hidup, hewan (sumber daya hewani), dan tumbuhan (sumber daya nabati).
3). Sumber Daya Alam Energi, yaitu sumber daya alam yang apabila barang yang dapat dimanfaatkan manusia adalah energi yang terkandung dalam sumber daya alam tersebut.
Contoh, bahan bakar minyak (bensin, solar, minyaktanah dan lain-lain), gas alam, batu bara dan kayu baker merupakan sumber daya energi. Manusia menggunakan sumber daya tersebut untuk memasak, menggerakan mesin, industri dan sebagainya.
4). Sumber Daya Alam Ruang, yaitu tempat atau ruang yang diperlukan manusia dalam hidupnya (tempat tinggal). Makin besar jumlah penduduk, maka sumber daya alam akan sulit untuk diperoleh. Ruang dalam hal ini dapat diartikan sebagai ruang mata pencaharian (pertanian, perikanan), tempat tinggal dan sebagainya. Contoh: dikota-kota besar seperti Jakarta sumber daya ruang semakin sulit untuk didapat.
5). Sumber Daya Waktu, sebagai sumber daya alam, waktu tidak berdiri sendiri, melainkan tingkat dengan pemanfaatan sumber daya alam lainnya. Contoh: air sangat sulit didapat pada musim kemarau, akibatnya mengganggu tanaman pertanian.
b. Berdasarkan Pembentukannya
1). Sumber Daya Alam yang Dapat Diperbaharui (Renewable Resources)
Adalah Sumber daya alam yang tidak akan habis bila terus-menerus digunakan, karena masih bias diusahakan agar tetap ada dan selalu tersedia. Dengan demikian, sumber daya alam dapat diperbaharui dengan dua cara, yaitu sebagai berikut:
a) Pembaharuan dengan reproduksi
Pembaharuan ini terjadi pada sumber daya alam hayati, karena hewan dan tumbuhan dapat berkembang biak sehingga jumlahnya selalu bertambah. Walaupun sumber daya alam dapat diperbaharui tap pemanfaatannya dapat dilakukan secara bijaksana, agar kesediaan di alam tetap terjaga dengan baik.
b). Pembaharuan dengan adanya siklus (Perputaran)
Sumber daya alam, misalnya: air dan udara terjadi dalam proses yang melingkar membentuk siklus. Dengan demikian, selalu terjadi pembaharuan. Aktifitas manusia seperti dapat menurunkan kualitas sumber daya alam, sebagai berikut.
- Pencemaran udara akan menimbulkan dampak tidak baik untuk atmosphere bumi
- Penebangan hutan dapat menurunkan penyimpanan air dalam tanah dan bias menyebabkan banjir.
Sumber daya alam yang dapat diperbaharui, pada dasarnya terdiri atas:
a). Sumber daya alam fisik (non hayati)
Sumber daya alam fisik ialah sumber daya alam yang berupa benda mati, seperrti tanah, air, udara, angina dan sinar matahari.
b) Sumber daya alam non fisik (hayati)
Sumber daya alam non fisik meliputi sumber daya nabati dan hewani.
2). Sumber Daya Alam yang Tidak Dapat Diperbaharui (unrenewable resources).
Adalah sumber daya alam yang akan habis terpakai karena tidak dapat dibuat baru secara cepat, melainkan proses pembentukannya memerlukan waktu jutaan tahun untuk menjadi sumber daya alam tersebut. Sumber daya ala mini terdapat dalam jumlah yang relative statis, karena tidak ada pembentukan dan pembaharuannya.
Contoh: Minyak bumi, bahan mineral, gas alam, dan sumber daya alam fosil lainnya.
Berdasarkan daya pakai dan nilai konsumtifnya, sumbaer daya alam ini dibedakan menjadi dua macam:
a). Sumber daya alam yang tidak cepat habis
Sumber daya alam yang tidak akan cepat habis karena nilai konsumtifnya terhadap barang tersebut relative kecil, manusia hanya menggunakannya dalam jumlah yang sedikit. Disamping itu sumber daya ala mini dapat dipakai secara berulang-ulang dan tidak takut akan cepat habis.
Contoh: Intan, batu permata, logam mulia (emas).
b). Sumber daya alam yang cepat habis
Sumber daya alam yang cepat habis, karena nilai konsumtifnya barang tersebut tinggi, yang mengakibatkan penggunaannya sangat banyak, sehingga sumber daya ala mini akan semakin cepat habis, disamping itu daur ulangnya sangat sulit untuk dilakukan.
Contoh: bensin, gas alam, dan bahan baker lainnya.
Sumber daya alam yang tidak dapat diperbaharui, kebanyakan didapat dari bahan galian. Dalam Undang-Undang No.11 Tahun 1976 tentang Pertambangan, bahan galian diklasifikasikan menurut kepentingan Negara, sebagai berikut:
a) Golongan A, yaitu golongan bahan galian strategis. Bahan galian ini penting untuk pertahanan dan keamanan Negara untuk menjamin perekonomian Negara.
Contoh: minyak, aspal, batu bara, uranium, timah, karbit, gas alam, nikel, kobalt.
b). Golongan B, yaitu bahan galian golongan vital. Bahan galian ini penting untuk memenuhi hajat hidup orang banyak.
Contoh: besi, mangan, klirom, woltram, bauksit, tembaga, timbale seng, emas, platina, perak, air raksa, arsen, korondum, floustar, yodium.
c). Golongan C, yaitu bahan galian yang nilai kegunanannya banyak dilakukan untuk kegiatan industri, peralatan rumah tangga dan pembangunan.
Contoh: nitrat, nitrit, fosfat, asbes, talk, mika, granit, magnesit, tawas, okes, batu permata, kaolin, teldstar, gypsum, batu apung, trass, obsidian, marmer, batu tulis, batu kapur, dolomite, kalsit, granit, andesit, basalt, trakhlit, tanah liat, pasir.
3. Persebaran Sumber Daya Alam
Persebaran sumber daya alam di indosesia.
a). Sumber daya alam hayati terdiri dari sumber daya alam nabati dan hewani.
Sumber daya alam hewani yang ada di Indonesia sangat beragam jenisnya tersebar di darat dan di laut:
b). Persebaran hasil tambang
Macam-macan Barang Tambang dan Manfaatnya Untuk Kebutuhan Manusia, antara lain:
  1. Minyak Bumi
Minyak bumi berasal dari mikroplankton yang terdapat di danau, rawa, teluk dan laut dangkal. Sesudah mati, mikroplankton tersebut berjatuhan dan mengendap di dasar laut kemudian bercampur dengan lumpur yang disebut dengan lumpur supropelium.
Akibat tekanan dari lapisan-lapisan atas dan pengaruh panas magma terjadilah proses distilasi hingga terjadilah minyak bumi kasar. Proses pembentukan minyak bumi memerlukan waktu jutaan tahun.
Daerah-daerah penghasil minyak bumi di Indonesia:
a. Pulau Jawa: Cepu, Cirebon, dan Wonokromo.
b. Pulau Sumatra: Palembang (Sungai Gerong, Sungai Plaju), dan Jambi (Dumai).
c. Pulau Kalimantan: Pulau Tarakan, Pulau Bunyu Kutai, dan Balikpapan.
d. Pulau Irian: Sorong
Hasil pengolahan minyak bumi, antara lain: avtur, avgos, super98, premium, minyak tanah, solar, minyak disel dan minyak baker.
2. Gas Alam
Indonesia mempunyai banyak tempat yang mengandung minyak bumi dan gas alam. Gas alam merupakan campuran dari beberapa hidrokarbon dengan kadar karbon kecil terutama metan(CH4 atau C2H6), propan (C3H6), dan butan (C4H10) yang digunakan sebagai bahan baker. Ada dua macan gas ala cair yang diperjual belikan untuk kebutuhan dapur atau rumah tangga, yaitu : LPG dan LNG. LNG (liquefied natural gas) atau gas alam cair yang terdiri asam dan metan, membutuhkan suhu sangat dingin supayadapat disimpan sebagai cairan. LPG (liquefied petroleum ga) atau gas minyak bumi cair yang dipasarkan dengan nama elpiji, terdiri atas propan dan butan. Elpiji inilah yang digunakan sebagai bahan baker kompor atau pemanas lainnya.
Minyak dan gas bumi mempunyai keunggulan disbanding sumber daya alam lainnya, yaitu sebagai berikut. Cekidot!
a). Minyak bumi dan gas bumi memiliki niali kalor yang tinggi
b). Minyak bumi dan gas bumi menghasilkan berbagai macam bahan baker.
c). Minyak bumi dapat menghasilkan berbagai macam minyak pelumas.
d). Minyak bumi dapat digunakan sebagai bahan baker petrokimia, missal textile dan plastic.
e). Sipat cair minyak bumi lebih praktis karma mudah dibawa dan disimpan dalam berbagai bentuk.
3. Batu Bara
Batubara terjadi karena tumbuhan tropis jaman dahulu (masa prasejarah). Tumbuhan termasuk dalam tumbuhan paku-pakuna, tumbuhan tersebut tertimbun hingga berada dalam lapisan batu-batuan sediment yang lain. Proses pembentukan batu bara disebut Inkolen (proses pengarangan), yang dibagi menjadi dua macan, yaitu:
a). Proses Biokimia
Ialah proses terbentuknya batu bara yang dilakukan oleh bakteri-bakteri anaerob dan sisa-sisa tumbuhan yang menjadi keras karena gaya beratnya sendiri, jadi tidak ada kenaikan suhu dan tekanan. Proses ini mengakibatkan tumbuh-tumbuhan berubah menjadi gambut (turf).
b). Proses Metamorfosis
Ialah suatu proses yang terjadi karena pengaruh dan suhu tekanan yang sangat tingi serta berlangsung dalam waktu yang lama. Dalam proses ini sudah tidak ada bakteri lagi.
Beberapa daerah penghasil batu bara di Indonesia, Cekidot!
a). Omblin dekat sawah lunto (Sumatera Barat), menghasilkan batu bara yang sifatnya mudah hancur.
b). Bukit Asam dekat Tanjung Enim (Palembang), menhhasilkan batu baa yang mudah menjadi antrasit karena pengaruh magma.
c). Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, Kalimantan Timur, Kalimantan Selatan (Pulau Laut atau Sebuku).
d). Jambi, Riau, Aceh, dan Papua (Irian Jaya).
4. Gamping (Batu Kapur)
Batu kapur terbentung dari sisa-sisa pelapukan sareng terumbu karang, terjadi karena adanya proses pengangkatan permukaan ke daratan, yang menyebabkan permukaan yang berada di bawah menjadi ke atas permukaan. Batu kapur ini terdapat di berbagai wilayah, seperti: Kebumen (Jawa Tengah), pegunungan seribu dan pegunungan kendeng.
5. Pasir Besi
Pasir Besi ialah batuan pasir yang banyak mengandung zat besi, pasir besi, terdapat di wilayah Cilacap (Jawa Tengah).
6. Marmer (Batu Pualam)
Marmer atau batu pualam ialah batu kapur yang telah berubah bentuk dan rupanya, sehingga merupakan batuan yang sangat indah yang bila digosok dan dihaluskan akan menjadi licin dan mengkilap, marmer biasanya digunakan untuk pembuatan kramik, mega, ornament batu hias dan bahan bangunan lainnya, batu marmer terdapat di daerah Trenggalek (Jawa Timur), dan daerah Bayat (Jawa Tengah)
7. Bauksit
Bauksit adalah biji utama almunium yang terdiri dari hydrous almunium oksida dan almunium hidroksida yakni dari mineral gibbsite bersama-sama dengan oksida besi goethite dan besi, mineral tanah liat, kaolit dan sejumlah kecil anatase tio.
Bauksit di indosesia terdapat di Pulau Bintan dan Riau, bauksit di bintan di olah di Sumatera utara, Yaitu Proyek Asahan, Proyek Asahan merupakan sumber tenaga air terjun di sungai asahan.
8. Timah
Timah adalah logam putih keperakan, dengan kekerasan yng rendah, berat jenis 7,3g/cm3, serta mempunyai sifat yang konduktivitas panas dan listrik yang tinggi, logam ini bersufat mengklilap dan mudah dibentuk.
Daerah penghasil timah di Indonesia ialah Pulau Bangka Belitung dan Singkep.
9. Emas
Emas merupakan sebuah logam yang bersifat lunak dan mudah ditempa, kekerasannya sekitar 2,5 – 3 (skala mohs).
Emas banyak digunakan sebagai perhiasan, accessories, dan bahan hiasan yang lainnya.
Industri Tambang Emas kecil di Tasikmalaya ada di daerah Cineam, dan Suryalanya.
10. Besi
Besi adalah logam yang berasal dari bijih besi (tambang). Besi banyak digunakan untuk bahan bangunan, dan bahan campuran pembuatan onderdil mesin.
11. Intan
Intan adalah mineral yang secara kimia yang merupakan berbentuk kristal. Intan juga merupakan bahan tambang yang paling keras, kekerasannya dalam skala mohs, adalah 10 mohs.
Intan biasanya digunakan untuk pernak-pernik dan mata perhiasan, ada juga yang menggunakan intan sebagai mata untuk bor, untuk menerobos batuan yang sangat keras.
12. Hasil Tambang Lain
a). Asbes banyak terdapat di Halmahera (Maluku), asbes merupakan bahan baku pembuatan atap, eternit, kaos lampu tekan, sumbu kompor dan sebagainya.
b). Grafit, terdapat di Banyakumbuh dan sekitar danau singkarak (Sumatera Barat), Gravit merupakan bahan baku pembuatan pensil dan industri batu batrai.
c). Wolfram terdapat di pulau singkep (Riau) dan daerah Bulungan (Kalimantan Timur).
d. Platina (Emas Putih), terdapat di pegunungan Verbeek, Kalimantan.
4. Pemanfaatan Sumber Daya Alam
Dalam memanfaatkan sumber daya alam, harus berdasarkan pada prinsip ekoefisienal, artinya tidak merusak ekosistem, pengambilan secara efisien dan memikirkan kelanjutan sumber daya alam tersebut untuk dipergunakan dimasa yang akan datang.
Ada dua pendapat mengenai proses pengelolaan sumber daya alam yang berkelanjutan.
1. Menurut para praktisi pembangunan
Pembangunan yang berkelanjutan pada system program, sarana dan prasarana, sumber daya manusia dan dana untuk memenuhi kebutuhan manusia. Pendapat ini menekankan pada aspek segala sumber yang ada guna terlaksananya pelaksanaan dan pembangunan.
2. Menurut para praktisi lingkungan
Pembangunan yang berkelanjutan harus memikirkan kelestarian sumber daya alam untuk digunakan di masa yang akan dating, pendapat ini menekankan pada pelestarian pada sumber daya alam.
Kedua pendapat tersebut memiliki keuntungan agar kita dapat mengambil keuntungan secara maksimal, tapi tidak merusak sumber daya alam.
Hal yang perlu diperhatikan dalam pengelolaan sumber daya alam berdasarkan sifat koefisiensi adalah kualitan kebutuhan manusia terhadap lingkungan. Dalam kehidupan sehari-hari manusia sangatlah tidak lepas keterkaitannya dengan lingkungan dan sumber daya yang tersedia di alamnya.
Lingkungan hidup terdiri dari atas beberapa komponen, yang apa bila suatu komponen tidak berfungsi dengan baik, maka komponen yang lain akan mengalami kepunahan.
Beberapa Faktor yang mempengaruhi lingkungan hidup, yaitu:
1. Jenis dan jumlah tiap unsure lingkungan hidup.
2. Hubungan atau interaksi antar unsure lingkungan hidup.
3. Pola prilaku dan kondisi lingkungan hidup.
4. Faktor non material, misalnya suhu, iklim dan cuaca.
Eksploistai sumber daya alam yang berlebihan untuk kepentingan manusia menyebabkan menipisnya persedian sumber daya di alam, bahkan sisa-sisa pengelolaan berbagai barang akhirnya menimbulkan berbagai bencana. Berbagai gangguan lingkungan yang mengancam hidup mereka
Faktor yang menyebabkan suatu lingkungan rusak menurut The club of Rome
1. Pertumbuhan penduduk
2. Peningkatan produksi pertanian
3. Pengembangan industri
4. Pencemaran lingkungan
5. Konsumsi sumber-sumber alam yang tidak dapat diperbaharui semakin meningkat
Bila kelima factor tersebut tidak diperhatikan, tidak dikelola dengan baik, dan tidak segera diatasi permasalahan yang timbul akibat adanya eksploitasi secara terus menerus maka diperkirakan tahun 2100 mendatang manusia dihadapkan dengan kehancuran bumi dan tempat tinggalnya. Hal tersebut akan diawali dengan adanya timbul bencana yang menggangu kehidupan manusia.
Pemanfatan Sumber Daya Alam Nabati
1. Sebagian besar sumber daya pangan berasal dari tanaman budi daya. Tanaman yang bermanfaat sebagai sumber karbohidrat ialah padi, jagung, ubi dan lainnya. Sebagai sumber lemak ialah kelapa, kacang tanah, kelapa sawit, sedangkan sumber protein adalah kedelai, kacang hijau, serta jenis kacang-kacangan yang lainya. Sebagai sumber vitamin adalah sayur-saruran.
2. tumbuhan dimanfaatkan sumber sandang, misalnya kapas, serat sisal. Selain sumber sandang, tanaman yang menghasilkan juga dimanfaatkan untuk pembuatan karung goni.
3. Berbagai jenis kayu telah dimanfaatkan sebagai bahan baku pembuatan mebel, seperti kayu jati dan kayu-kayu yang lain yang telah dibudidayakan dari hutan, seperti meranti, rasamala, rotan, dan bambu.
4. Tanamah ada juga yang digunakan sebagai bahan obat-obatan yang lebih dikenal dengan apotek hidup, seperti kumis kucing, jahe, kencur, kunyit, temulawak.
Pemanfaatan Sumber Daya Hewani
1. Sumber daya alam hewani digunakan sebagan sumber pangan, dalah hal ini pangan digunakan untuk memenuhi kebutuhan manusia untuk makanan sehari hari, misalnya ikan, hewan ternak dan lainya.
2. Dalam kaitannya dengan benda-benda budaya, hewan dimanfaatkan sebagai benda-benda hasil seni krajinan tangan manusia. Misalnya hewan yang mempunyai bulu yang indah diawetkan dan digunakan untuk hiasan rumah.
Pemnafaatan Sumber Daya Alam Barang Tambang
Undang-Undahng Dasar 1945 pasal 33 menyatakan, “Bumi, air dan kekayaan alam yang terkandung didalamnya dikuasai oleh Negara dan dipergunakan sebesar-besarnya guna kemakmuran rakyat”.
Barang tambang di Indonesia terdapat di darat dan di laut. Untuk mengolah barang tambang tersebut diperlukan modal yang banyak, tenaga ahli dan teknologi tinggi. Kekayaan alam yang terkandung di bumi Indonesia dapat dikelola dengan baik oleh pihak swasta maupun pihak asing.
Usaha pertambangan dan bahan galian di Indonesia mempunyai perana sebagai berikut:
1. Menambah pendapatan Negara
2. memperluas lapangan kerja
3. memajukan bidang transportasi dan komunikasi
4. memajukan industri dalam negri
Dalam melakukan pertambangan perlu perencanaan yang baik dan matang, sebab harus selaras dan menjaga kelestarian lingkungan hidup. Memerlukan modal yang besar, tenaga ahli yang terampil dan teknologi yang memadai.

BAB III
SIMPULAN DAN SARAN
A. Simpulan
Sumber Daya Alam adalah semua kekayaan alam baik berupa benda mati maupun benda hidup yang berada di alam atau bumi yang dapat dimanfaatkan untuk memenuhi kebutuhan manusia. Sumber daya alam yang tidak akan habis bila terus-menerus digunakan, karena masih bisa diusahakan agar tetap ada dan selalu tersedia (Sumber daya alam yang dapat diperbaharui), sedangkan sumber daya alam yang akan habis terpakai karena tidak dapat dibuat baru secara cepat, melainkan proses pembentukannya memerlukan waktu jutaan tahun untuk menjadi sumber daya alam tersebut. Sumber daya ala mini terdapat dalam jumlah yang relative statis, karena tidak ada pembentukan dan pembaharuannya (sumber daya alam yang tidak dapat diperbaharui).
B. Saran
Lingkungan akan baik tergantung orang yang ada disekitarnya merawat dengan baik. Baik buruknya suatu daerah adalah penduduk yang mendiami daerah tersebut.
Apabila kita ingin hidup dalam lingkungan yang sehat, maka jagalah lingkungan disekitar kita, untuk kita, milik kita, oleh tangan kita.

DAFTAR PUSTAKA
Reso Sudarmo, Sudjiran. (1958). Ilmu Bumi Alam. Bandung

Categories:

2 Responses so far.

  1. keren kk....thanks ,,,,,

    slm kenal dr afif

  2. Unknown says:

    keren artikelnya,,
    terimakasih telah memberikan informasi
    www.sepatusafetyonline.com

Leave a Reply